You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tingkat Kemiskinan di DKI Jakarta Menurun
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Tingkat Kemiskinan di DKI Jakarta Menurun

Penduduk miskin di DKI Jakarta bulan Maret 2015 mengalami penurunan sebesar 0,16 persen dibandingkan September 2014. Kebijakan penanggulangan kemiskinan dari pemerintah dinilai dapat mengurangi tingkat kemiskinan tersebut.

Komoditi paling penting bagi penduduk miskin adalah beras sebesar 23,73 persen, kedua rokok 9,34 persen dan daging ayam ras 7,17 persen

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) DKI Jakarta, Nyoto Widodo mengatakan, pada Maret 2015 terdapat sebanyak 398 ribu orang miskin di ibukota, angka tersebut menurun dibandingkan September 2014 sebesar 412 ribu orang.

"Sedangkan garis kemiskinan pada Maret 2015 sebesar Rp 487.388 per kapita per bulan lebih tinggi dibandingkan September 2014 sebesar Rp 459.560 per kapita per bulan," ujarnya, Selasa (15/9).

IPM Jakarta Tertinggi di Indonesia

Naiknya angka garis kemiskinan tersebut, kata Nyoto, disebabkan kenaikan sejumlah kebutuhan pokok seperti beras. Padahal jumlah penduduk miskin sangat dipengaruhi oleh besarnya garis kemiskinan.

"Komoditi paling penting bagi penduduk miskin adalah beras sebesar 23,73 persen, kedua rokok 9,34 persen dan daging ayam ras 7,17 persen," ungkapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4259 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1587 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik